Senin, 21 Maret 2016

Yuk Sama-Sama Belajar Membuat Judul Yang Menarik








Salah satu skill yang dibutuhkan ngeblog adalah : membuat judul yang menarik. 

Ini gak bisa instan, perlu repitisi berulang-ulang, perlu latihan yang seksama agar ia menjadi tomatis (bahasa madura dari otomatis).

So, latihan adalah kuncinya. Dan ane pun juga belajar bagaimana membuat judul yang menarik pembaca sehingga mereka rela untuk mengeklik artikel yang sudah ane bikin.

Oke, let's study. Kalo masalah belajar, masalahnya adalah metode yang digunakan.

Ane memakai ATM (Awasi, Tiru, Modifikasi)

Lho, copy paste kalo begitu? What ever, dibilang copy paste ya gak papa, yang penting judulnya menarik. Hehehe...

Oke, kita coba lihat judul-judul yang menarik, siapa tahu Anda bisa memodifikasi judul-judul ini. Cekidot.


ALASAN-ALASAN PALING MENYAKITKAN BUAT PUTUS diambil dari shitlicious dot com

TENTANG PASSION diambil dari blog yang sama.

MOTIVANJRIT, MOTIVASI YANG BISA BIKIN LU BILANG ANJRIT diambil dari kaskus

33 RULE TO BOOST YOUR PRODUCTIVITY diambil dari steve pavlina

7 HAL YANG BELUM ANDA KETAHUI DARI MESIN CRUSHER diambil dari www.kedu.co.id

Dari judul-judul diatas, mungkin sampeyan bertanya-tanya, apakah banyak pengunjungnya? Yup, pengunjungnya yang membaca artikel diatas sangat banyak dan layak ditiru.

Makanya, kita ambil garis besarnya ya, siapa tahu sampeyan bis sedikit belajar dari judul-judul semisal.

Begini, misalkan ane mengarang topiknya tiket murah, maka calon-calon judulnya bisa menjadi : 

5 Alasan Untuk Mendapatkan Tiket Murah

5 Cara Bisa Dapat Tiket Murah

Mengukur Murah-Tidaknya Tiket

5 Tempat Untuk Dapat Tiket Murah

5 Faktor Yang Membuat Tiket Jadi Murah

Kok kebanyakan pake nomor ya? Hehehe...Iya, apalagi blog baru yang belum banyak pengunjung. Membuat judul yang bikin kepo macam gitu adalah hal yang musti dilakukan.

Kecuali jika blognya sudah terkenal dan banyak pengunjung, judul macam apapun akan tetep dibaca.

Atau bisa juga dengan kalimat ajakan seperti : 

Yuk Sama-Sama Belajar Membuat Judul Yang Menarik

Simak Tips Dari Orang Ini ; Cara Menemukan Passion Anda

Kira-kira begitu, kalo Anda tambahan, komeng di bawah ya gan.... 

SUMBER

WWW.KEDU.CO.ID